oleh

JAGA KEBERSIHAN MAKO, PERSONIL POLSEK TINANGGEA LAKSANAKAN KURVE BERSAMA

INDEKS.CO.ID | KONSEL — Selesai melaksanakan apel pagi pukul 08.00 WIB Personil Polsek Tinanggea Polres Konawe Selatan melaksanakan kegiatan kurve pembersihan mako Polsek dan sekitarnya.Jum’at (09/12/2022).

Personel Polsek Tinanggea bersih-bersih Makopolsek setiap Jum’at Pagi.(Ist)

Kapolsek Tinanggea Iptu Azis Do Ali. S.H.,M.H. yang memimpin kegiatan mengatakan kurve di lingkungan kantor selain untuk kebersihan juga bertujuan untuk memupuk kekompakan antar anggota dan menjaga fisik tetap sehat dengan banyak bergerak dengan cara membersihkan ranting-ranting pohon yang baru di potong dan lain-lain.

Kebersihan Makopolsek Tinanggea terus ditingkatkan.

“Kurve juga menjaga Polsek tetap bersih, lingkungan bersih, asri dan nyaman maka personil yang berdinas betah, serta masyarakat yang datang juga nyaman,” terang Iptu Azis Do Ali. S.H.,M.H.

“Dengan lingkungan yang bersih akan tercipta rasa nyaman bagi anggota khususnya pada saat melaksanakan tugasnya,” ujarnya.(NN)

Redaksi/Publizher : Andi Jumawi

Disclaimer : Dilarang mencopy sebagian atau keseluruhan isi berita www.indeks.co.id tanpa seizin Sumber redaksi.Kecuali memiliki Izin dan Kerjasama yang tertulis. Segala pelanggaran Mencopy/Jiplak Berita,Tulisan,Gambar,Video dalam Media www.indeks.co.id bisa dituntut UU Nomor 40/1999 Tentang Pers pada Pasal 2 Kode Etik Jurnalistik menyebutkan: “Wartawan Indonesia menempuh cara-cara yang profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik”.
BACA JUGA  BHABINKAMTIBMAS DESA LAPOA BERIKAN PESAN KAMTIMBAS KEPDA UMAT HINDU

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *