oleh

Satgas MTF TNI KONGA XXVIII-O UNIFIL Telah Tiba di Mesir

JAKARTA, indeks.co.id – – – Dengan waktu tempuh hampir 7 hari pelayaran dari Salalah, Oman dan melewati beberapa perairan dengan tingkat kerawanan yang cukup tinggi, Satgas MTF TNI KONGA XXVIII-O UNIFIL dibawah komandao Komandan KRI Diponegoro-365 Letkol Laut (P) Wirastyo Haprabu, S.E., D.W.C., selaku Komandan Satgas berhasil menyelesaikan etape 4 dengan aman dan lancar oleh, bertempat di Port Said, Mesir, Kamis (4/1).

Kedatangan KRI Diponegoro-365 di Mesir disambut dan diterima oleh Duta Besar LBBP RI Cairo, Bapak Lutfi Rauf yang didampingi oleh Atase Pertahanan RI di Cairo, Kolonel Kav Aria Sanggita Saleh, beserta beberapa Staff Kedutaan.

Pada kesempatan ini, Duta Besar LBBP beserta rombongan staff kedutaan berkunjung ke KRI Diponegoro-365 untuk mengucapkan selamat datang kepada seluruh prajurit sekaligus memberikan cinderamata sebagai bentuk ucapan selamat bertugas kepada Satgas MTF TNI KONGA XXVIII-O/UNIFIL yang akan melaksanakan misi perdamaian dibawah bendera PBB di Beirut, Lebanon.

Dalam persinggahannya di Mesir kali ini, KRI Diponegoro-365 selain melaksanakan bekal ulang logistik cair dan pemantapan kondisi teknis, juga akan mengikuti pengenalan budaya Mesir secara lebih dekat serta napak tilas sejarah dunia dengan mengunjungi museum dan beberapa situs-situs purba kala guna memperkaya pengetahuan dan pemahaman para prajurit.
(NN/IE/PUSPEN TNI)

Redaksi/Publizher : Andi Jumawi

Disclaimer : Dilarang mencopy sebagian atau keseluruhan isi berita www.indeks.co.id tanpa seizin Sumber redaksi.Kecuali memiliki Izin dan Kerjasama yang tertulis. Segala pelanggaran Mencopy/Jiplak Berita,Tulisan,Gambar,Video dalam Media www.indeks.co.id bisa dituntut UU Nomor 40/1999 Tentang Pers pada Pasal 2 Kode Etik Jurnalistik menyebutkan: “Wartawan Indonesia menempuh cara-cara yang profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik”.
BACA JUGA  Luhut Dorong Keroyok Pungli di Pelabuhan

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *