oleh

Denbekang Kendari Gelar Donor Darah Peringatan HUT Bekangad ke – 73

Kendari – indeks.co.id —  Dalam rangka menyambut HUT Bekangad ke-73 Denbekang XIV-44-03/Kendari menggelar Donor Darah bersama di Aula Arupadatu Denbekang di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis 17 Maret 2022.

Dalam kegiatan donor darah ini Komandan Denbekang XIV-44-03/Kendari Mayor Cba Hamonangan Simanjuntak S.E., M.Si menyampaikan kegiatan donor darah yang dilaksanakan merupakan rangkaian kegiatan HUT Bekangad ke – 73.

“Kita melaksanakan kegiatan donor darah ini merupakan rangkaian kegiatan HUT Bekangad yang ke – 73 pada tahun 2022 yang mana melalui kegiatan ini, kita membantu PMI dalam penambahan stok darah,”ungkap Mayor cba tersebut.

“Kegiatan ini juga melibatkan Satuan terdekat Denbekang Kendari antara lain Denzibang, Denpal, Lanal Kendari, Polsek KP3, Polsek Kendari dan juga Persit Denbekang XIV-44-03/Kendari,”ujarnya.

Untuk diketahui hasil donor yang berhasil didapatkan sebanyak 46 kantong darah dan 15 orang belum layak melaksanakan donor darah.

“Semoga dengan terkumpulnya darah ini bisa membantu PMI dalam misi kemanusiaan,”pungkas Komandan Denbekang XIV-44-03/Kendari Mayor Cba Hamonangan Simanjuntak S.E., M.Si.

Redaksi/Andi Jumawi/indeks.co.id

Disclaimer : Dilarang mencopy sebagian atau keseluruhan isi berita www.indeks.co.id tanpa seizin Sumber redaksi.Kecuali memiliki Izin dan Kerjasama yang tertulis. Segala pelanggaran Mencopy/Jiplak Berita,Tulisan,Gambar,Video dalam Media www.indeks.co.id bisa dituntut UU Nomor 40/1999 Tentang Pers pada Pasal 2 Kode Etik Jurnalistik menyebutkan: “Wartawan Indonesia menempuh cara-cara yang profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik”.
BACA JUGA  Kasdam XVII/Cenderawasih Pimpin Upacara Penutupan TMMD Ke-119 Kodim 1715/Yahukimo

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *