oleh

Tahun Baru Islam 1444 H dan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI, Kodam XIV/Hasanuddin Gelar Doa Bersama

Makassar | Indonesia Ekspress (indeks.co.id) — Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki, S.H., M.H.,menghadiri Doa bersama dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1444 H/2022 M, dan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022, bertempat di Masjid Sultan Hasanuddin Makodam Jl. Urip Sumoharjo Makassar. Kamis, (18/08/2022).

Tahun Baru Islam diperingati setiap tahun ini merupakan suatu hari yang sangat bersejarah bagi seluruh umat Muslim di dunia, karena lewat perayaan seperti ini dapat mengenang peristiwa penting yang terjadi dalam sejarah Islam yaitu hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari kota Mekkah ke kota Madinah.

Di awal Sambutannya Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki,SH.,MH mengajak Para Prajurit, PNS dan Ibu-Ibu Persit untuk memaknai Hikmah Hijrahnya Rasulullah SAW, agar senantiasa berhijrah dari kehidupan yang lalu, baik itu dalam hal positif maupun negatif agar kiranya dapat menjadi orang yang lebih baik lagi dan Berakhlakul Karimah.

“Selaku umat beragama kita hendaknya memetik hikmah dari nilai-nilai Hijrah Rasulullah untuk direnungkan, bahwa kualitas keimanan dan ketaqwaan sangat ditentukan oleh kemauan, semangat serta tekad yang bulat untuk melakukan perubahan-perubahan dalam diri pribadi maupun dalam lingkungan keluarga serta masyarakat,” Tuturnya.

Lebih lanjut Pangdam mengajak para hadirin untuk memanjatkan doa sebagai rasa syukur atas kemerdekaan yang telah kita peroleh, sekaligus sebagai wujud penghargaan kita terhadap para Pahlawan yang telah gugur mendahului kita karena memperjuangkan kemerdekaan Indonesia dari belenggu penjajah.

“Sudah menjadi kewajiban kita selaku orang beriman, sekaligus sebagai generasi penerus perjuangan bangsa untuk selalu mengenang peristiwa yang paling bersejarah tersebut sebagai wujud penghormatan kita kepada para Pahlawan yang telah menjadi korban demi merebut kemerdekaan yang telah kita nikmati selama tujuh puluh tujuh tahun,” Tutupnya.

Turut hadir, Kasdam Brigjen TNI Dany Budiyanto, Irdam Brigjen TNI Dwi Endrosasongko, S.Sos., Kapoksahli Brigjen TNI Andi Kaharuddin, S.I.P., M.M., para Asisten, Perwira Ahli, Perwira LO, para Kabalak, para Komandan Satuan dan Ustadz Drs. H. Arifuddin Lewa.(Naryo)

Redaksi/Publizher ; Andi Jumawi

Disclaimer : Dilarang mencopy sebagian atau keseluruhan isi berita www.indeks.co.id tanpa seizin Sumber redaksi.Kecuali memiliki Izin dan Kerjasama yang tertulis. Segala pelanggaran Mencopy/Jiplak Berita,Tulisan,Gambar,Video dalam Media www.indeks.co.id bisa dituntut UU Nomor 40/1999 Tentang Pers pada Pasal 2 Kode Etik Jurnalistik menyebutkan: “Wartawan Indonesia menempuh cara-cara yang profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik”.
BACA JUGA  Presiden Gelar Ratas di Halim Terkait Evakuasi WNI dari Wuhan

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *