oleh

Prabowo Beri Ucapan Selamat Ulang Tahun ke Sekjen Partai Gerindra: Muzani Berjuang Puluhan Tahun bersama Gerindra

Jakarta, indeks.co.id — Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memberi ucapan selamat ulang tahun kepada Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani yang berulang tahun ke 55 di hadapan seluruh kader yang hadir dalam acara Konsolidasi Akbar di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur, Minggu (16/7).

Di awal kata sambutannya, Prabowo menyapa seluruh kader yang hadir baik secara langsung maupun melalui video conference. Ia pun menyapa Muzani yang berada di Lapangan Banteng untuk diberi ucapan selamat ulang tahun meski tidak bertemu secara langsung.

“Kebetulan, Sekjen kita saudara Ahmad Muzani kemarin berulang tahun. Ulang tahun beliau adalah yang ke-55. Beliau sekarang berada di Lapangan Banteng, sedang memimpin diklat di situ.” kata Prabowo ke Muzani.

Ucapan selamat dari Prabowo itu pun diiringi lagu Jamrud berjudul “Selamat Ulang Tahun”.

Prabowo juga menyampaikan perjuangan Muzani yang telah puluhan tahun berjuang bersama Prabowo dalam mendirikan Partai Gerindra hingga dirinya menjadi Sekjen Partai dari awal mulai berdiri hingga sekarang.

“Saudara Ahmad Muzani seorang pejuang, saya kenal cukup lama beliau aktivis dari muda, beliau ikut berjuang sudah berapa puluh tahun dan beliau salah satu pendiri Partai Gerindra dan beliau Sekjen Partai Gerindra dari awal berdirinya sampai sekarang,” ujar Prabowo.(NN/WSN)

Redaksi/Publizher : Andi Jumawi

Disclaimer : Dilarang mencopy sebagian atau keseluruhan isi berita www.indeks.co.id tanpa seizin Sumber redaksi.Kecuali memiliki Izin dan Kerjasama yang tertulis. Segala pelanggaran Mencopy/Jiplak Berita,Tulisan,Gambar,Video dalam Media www.indeks.co.id bisa dituntut UU Nomor 40/1999 Tentang Pers pada Pasal 2 Kode Etik Jurnalistik menyebutkan: “Wartawan Indonesia menempuh cara-cara yang profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik”.
BACA JUGA  Kapolri Berkomitmen Paskah Berlangsung Aman dan Kawal Vaksinasi Nasional

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *