oleh

Musim Kemarau Tiba, BPBD Pamekasan Turba Ke Masyarakat Beri Pelatihan Penanggulangan Bencana

Foto: Budi Cahyono, Koordinator Tim Reaksi Cepat BPBD Pamekasan, pada saat memberikan pelatihan tata cara menanggulangi dan mengatasi bencana kebakaran di Desa Kertagenah Laok, Kecamatan Kadur, Pamekasan, Sabtu (6/7/2019).
PAMEKASAN,indeks.co.id
Prediksi Bencana kebakaran pada musim kemarau di tahun ini bakal sering terjadi lagi, rupanya dijadikan sebagai catatan peristiwa skala prioritas siaga satu oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur agar bisa dengan mudah ditanggulangi oleh Masyarakat Kabupaten setempat.
Menyikapi dan menindaklanjuti hal itu, BPBD Kabupaten Pamekasan saat ini mulai gencar melakukan turba langsung ke masyarakat untuk memberikan pelatihan kesiapsiagaan dalam penanggulangan Bencana kebakaran tersebut.
“Kegiatan ini memang sudah menjadi program skala prioritas sabagai langkah dasar antisipasi dini yang harus kami lakukan kepada masyarakat agar memiliki bekal untuk bisa menanggulangi dan mengatasinya jika dihadapkan dengan bencana tersebut.
Sehingga, pada musim kemarau tahun ini peristiwa bencana kebakaran itu minimal bisa berkurang,” kata Budi Cahyono, Koordinator Tim Reaksi Cepat BPBD Pamekasan, Sabtu (06/07/2019).
Budi Cahyono yang kerapkali juga biasa dipanggil dengan sebutan “Si Bud Bud” ini menegaskan, bahwa gerakan turba ke masyarakat yang dilakukan pihaknya dalam memberikan sosialisasi dan pelatihan tata cara menanggulangi dan mengatasi bencana kebakaran itu, berdasar kepada pengalaman pada tahun sebelumnya.
Seringnya peristiwa bencana kebakaran itu terjadi, namun kenyataannya rata-rata masyarakat yang dihadapkan dengan bencana itu ternyata buta dengan bagaimana cara menanggulangi serta cara mengatasinya dengan sigap.
Budi Cahyono menambahkan, untuk melanncarkan program sosialisasi dan pelatihan kesiapsiagaan penanggulangan Bencana kebakaran tersebut, pihaknya bersama Forum Relawan Penanggulangan Bencana (FRPB) Pamekasan bekerjasama dengan Mahasiswa serta pihak aparatur Desa.
Tujuannya, agar program yang direncanakan akan digelar dari desa kedesa se Kabupaten Pamekasan itu bisa dengan cepat dan tepat sasaran kepada masyarakat Kabupaten Pamekasan.
Laporan : Nang
Publizher/Redaksi : Andi Jumawi

Disclaimer : Dilarang mencopy sebagian atau keseluruhan isi berita www.indeks.co.id tanpa seizin Sumber redaksi.Kecuali memiliki Izin dan Kerjasama yang tertulis. Segala pelanggaran Mencopy/Jiplak Berita,Tulisan,Gambar,Video dalam Media www.indeks.co.id bisa dituntut UU Nomor 40/1999 Tentang Pers pada Pasal 2 Kode Etik Jurnalistik menyebutkan: “Wartawan Indonesia menempuh cara-cara yang profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik”.
BACA JUGA  Dalam Antisipasi HUT TPN/OPM, TNI/POLRI Polres Puncak Jaya Laksanakan Patroli Gabungan

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *