oleh

Kades Congko Lantik Panitia Penjaringan Kadus Kampiri

Foto : Kegiatan Pelantikan Panitia Penjaringan dan penyaringan Panitia Pemilihan Kadus Kampiri Desa Congko.(Doc.Red**).

Soppeng – Sulsel
www.indeks.co.id
Kamis 21 Februari 2019
TIM

Kepala Desa Congko Kecamatan Marioriwawo, Kabupaten Soppeng, provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) Muhammad Jafar,S.Sos melakukan pelantikan Panitian Penjaringan dan Penyaringan Kepala Dusun (Kadus) Kampiri di Aula Desa Congko,Kamis (21/2/19).

Kegiatan ini di hadiri oleh Ketua Penjaringan Kepala Dusun (Kadus) Kampiri Muh.Asaf,ST, Sekretaris Penjaringan Haruna,SE (Ketua BPD), anggota satu tokoh Masyarakat Ramli.S, anggota 2 sebagai tenaga pendidik Kamaruddin,S.Pd, anggota 3 sebagai staf Kesra Desa Congko Muhtar, Erni tokoh wanita, Hendrik tokoh pemuda.

Saat memberikan sambutannya Kepala Desa Congko, Muh.Jafar,S.Sos mengatakan, terima kasih atas kinerja para aparat desa Congko selama ini yang mana pada hari ini kita melantik para Panitia Penjaringan dan penyaringan Calon Kepala Dusun Kampiri,ucap Jafar.

“Terima kasih kepada Bapak Ibu dan semua aparat Desa Congko yang selama ini telah memberikan sumbangsih serta pengabdian terbaik untuk desa Congko,” kata Muh.Jafar.

Menurutnya, semua Panitia tentunya diharapkan bisa bekerja secara Profesional dalam tugas yang diamanahkan kepadanya. Sehingga nantinya dalam tugasnya selaku Panitia diharapkan bisa maksimal dan bekerja secara profesional,transparansi dan akuntabel mengingat kita menginginkan Kepala Dusun yang terpilih nanti adalah yang profesional memiliki etos kerja yang baik serta berintegritas.

Dikatakannya bahwa adanya penjaringan dan penyaringan Kepala Dusun Kampiri ini adalah karena Kepala Dusun (Arjuli,S.Pd) telah terangkat sebagai Aparat Sipil Negara (ASN) di Mamuju Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), tegas Muh.Jafar.

Sementara Ketua Panitia yang baru saja dilantik saat diwawancara di aula desa Congko mengatakan, “Selaku ketua Panitia Penjaringaan dan penyaringan Kepala Dusun Kampiri desa Congko yang baru dilantik oleh Kepala Desa tadi, tentunya sangat mengharapkan adanya kerjasama yang baik antara panitia dan masyarakat terkhusus lagi bagi semua Bakal Calon yang nantinya akan ikut berkompetisi dalam penjaringan dan penyaringan Kadus Kampiri,”kata Muh.Asaf,ST.

BACA JUGA  Viral! David Beckham Ucapkan Selamat Idul Fitri dengan Bahasa Indonesia

Menurutnya, kegiatan ini merupakan salah satu wujud dari Kinerja Pemerintah Desa Congko yang berkredibiltas serta transparansi dan  akuntabel dimana saat ini dalam proses pemerintahan selalu ditekankan agar selalu transparansi sesuai Perbub Nomor 52 tahun 2017 tentang Pedoman,pelaksanaan,pengangkatan dan pemberhentian perangkat desa,ucapnya.

Untuk diketahui pelaksanaan penjaringan dan penyaringan Bakal Calon Kadus Kampiri mulai dibuka pada tanggal 26 Februari 2019 hingga tanggal 4 Maret 2019 perpanjangan dari tanggal 5 Maret hingga tanggal 8 Maret 2019.

Publizher/Redaksi : Andi Jumawi

Disclaimer : Dilarang mencopy sebagian atau keseluruhan isi berita www.indeks.co.id tanpa seizin Sumber redaksi.Kecuali memiliki Izin dan Kerjasama yang tertulis. Segala pelanggaran Mencopy/Jiplak Berita,Tulisan,Gambar,Video dalam Media www.indeks.co.id bisa dituntut UU Nomor 40/1999 Tentang Pers pada Pasal 2 Kode Etik Jurnalistik menyebutkan: “Wartawan Indonesia menempuh cara-cara yang profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik”.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *