BULETIN TNIDAERAHKENDARIPROV.SULAWESI TENGGARA

Menjelang Bulan Ramadhan, Danrem 143/HO Bersama Pj. Gubernur Sultra Mengecek Stabiltas Harga dan Pasokan Pangan

140
×

Menjelang Bulan Ramadhan, Danrem 143/HO Bersama Pj. Gubernur Sultra Mengecek Stabiltas Harga dan Pasokan Pangan

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

Kendari, indeks.co.id – Menjelang memasuki bulan suci Ramadhan Komandan Korem (Danrem ) 143/HO Brigjen TNI R Wahyu Sugiarto, S.I.P.,M.Han bersama Pejabat (Pj) Gubernur Sultra Komjen Pol. (P) Dr. (H.C) Andap Budhi Revianto, S.I.K., M.H mengecek langsung stabilitas harga pasar dan stok pasokan pangan Wilayah Prov.Sultra.

Hal tersebut tertulis didalam rilis Kapenrem 143/HO Mayor Inf La Ode Sadiran di Kendari, Sultra, Kamis(13/02/2024).

Pengecekan stabilisas harga barang dan pasokan pangan yang menyasar ke pasar hingga ke toko bertujuan untuk menjaga stabilitas harga pangan dan menjaga kemampuan daya beli masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 M, sekaligus menunjang kesejahteraan masyarakat di Provinsi Sultra terkusus diwilayah Kota Kendari.

Adapun sasaran yang ditinjau adalah pasar rakyat Mandonga Kota Kendari, gudang Bulog Kota Kendari, distributor di PT. Cinta Damai Istana Kota Kendari dan pasar ritel modern Indogrosir Jl. Madusila, Kel. Andonuhu Kec. Poasia Kota Kendari.

Pj Gubernur sultra dalam arahannya menyampaikan bahwa sidak yang dilaksanakan dimulai dari hilir hingga ke hulu untuk menekan angka Inflasi di wilayah Prov.Sultra.

“Saya hari ini bersama pak Danrem, Kepala BI Sultra, TPID dan Sekda Prov. Sultra melaksanakan sidah harga sembako dan stok pangan yang kita miliki guna memeastikan harga bahan pokok tetap setabil menjelang bulan Ramadhan,”ujarnya

Pada kesempatan tersebut juga Danrem 143/HO juga menyampaikan bahwa Korem 143/HO akan bekerja sama dengan TNI-Polri dan Pemerintahan Daerah untuk menghimbau masyarakat agar membeli bahan pokok secukupnya dan untuk tidak memborong.

“Tadi kita sudah mengecek harga bahan pokok di pasar harganya masih stabil dan juga kita meninjau Gudang bulog bahwa stok beras melimpah, Jadi kami akan bekerja sama TNI-Polri dan Pemerintahan daerah untuk menghimbau masyarakat agar membeli barang secukupnya,”uicapnya.(AJM)

BACA JUGA  Penambang di Konsel Jadikan Jalan Umum sebagai Jalan Hauling Pemerintah dan APH Bungkam

Redaksi/Publizher ; Andi Jumawi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!