oleh

Melayat Di Rumah Duka Menantu Wapres K.H. Ma’ruf Amin, Pangdam XIV/Hsn Sampaikan Belasungkawa

Makassar, indeks.co.id – “Innalillahi Wa Innailaihi Rojiuun. Saya dan segenap keluarga besar Kodam XIV/Hasanuddin turut berbelasungkawa yang mendalam atas berpulangnya ke Rahmatullah Muhammad Rapsel Ali Menantu Wapres K.H. Ma’ruf Amin”.

Demikian ucapan duka cita yang disampaikan Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr. (Han)., didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kodam ketika melayat di rumah duka Anggota DPR RI Faraksi Partai Nasdem Muhammad Rapsel Ali, dan juga menantu Wapres K.H. Ma’ruf Amin, di Jl. Bonto Mangape Kota Makassar. Minggu (9/04/2023).

Mayjen Totok ketika berada di rumah duka mendoakan semoga Almarhum diampuni segala kesalahan serta amal ibadahnya diterima oleh Allah SWT, dan berharap keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

Pada kesempatan ini pula Pangdam mengajak kepada masyarakat untuk mendoakan Almarhum semoga mendapatkan tempat yang mulia di sisi Allah SWT.

“Mari kita semua mendoakan Almarhum, semoga diterima segala amal ibadahnya serta mendapatkan tempat yang mulia di sisi Allah SWT.

Dan kepada keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan ketabahan dan keikhlasan, Aamiin ya Robbal Alamin”, Ucapnya.

Sesuai informasi yang dihimpun, Menantu Wapres K.H. Ma’ruf Amin”, menghembuskan napas terakhir sekitar pukul 09.00 Wita. Sebelum meninggal, Almarhum dikabarkan terkena serangan jantung dan sempat dirawat  di Rumah Sakit Grestelina Kota Makassar.(ADY)

Redaksi/Publizher : Andi Jumawi

Disclaimer : Dilarang mencopy sebagian atau keseluruhan isi berita www.indeks.co.id tanpa seizin Sumber redaksi.Kecuali memiliki Izin dan Kerjasama yang tertulis. Segala pelanggaran Mencopy/Jiplak Berita,Tulisan,Gambar,Video dalam Media www.indeks.co.id bisa dituntut UU Nomor 40/1999 Tentang Pers pada Pasal 2 Kode Etik Jurnalistik menyebutkan: “Wartawan Indonesia menempuh cara-cara yang profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik”.
BACA JUGA  UNIPOL Soppeng Gelar Pentas Seni dan Donor Darah

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *