oleh

Disayangkan'Kelalaian Akibatkan Laka Lantas di Pamekasan

INDEKS, PAMEKASAN,Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Pamekasan-Sumenep, tepatnya di DesaTrasak, Kecamatan Larangan, Kabupaten Pamekasan,Madura, Jawa Timur, Sabtu 9 Mei 2020.
Adapun kendaraan terlibat Mini Bus No. Pol M 1918 AM yang dikemudikan oleh Khairul Saleh (35) berpenumpang Ach Nurul Hidayat (25), warga Desa Pademawu, Pamekasan kontra mobil pick up No. Pol B 9144 IK yang dikemudikan oleh Limadin (50), Warga Desa Palengaan Laok, Palengaan, Pamekasan.
Ipda Bambang Kanit Laka Lantas Polres Pamekasan mengatakan, kecelakaam terjadi karena diduga kurang hati-hatinya pengemudi mini bus bernopol M 1918 AM saat melaju dari arah Sumenep menuju Pamekasan terlalu ke kanan dan kurang memperhatikan arus lalin yang ada di depannya.
“Sehingga terjadilah laka lantas dengan kendaraan dari arah berlawanan,” katanya kepada Media ini, Sabtu (09/05/2020) Sore.
Akibat dari kecelakaan tersebut korban mengalami luka-luka dan kerugian materiil ditaksir mencapai Rp. 20.000.000.
Laporan : Ziyad
Publizher/Redaksi : Andi Jumawi

Disclaimer : Dilarang mencopy sebagian atau keseluruhan isi berita www.indeks.co.id tanpa seizin Sumber redaksi.Kecuali memiliki Izin dan Kerjasama yang tertulis. Segala pelanggaran Mencopy/Jiplak Berita,Tulisan,Gambar,Video dalam Media www.indeks.co.id bisa dituntut UU Nomor 40/1999 Tentang Pers pada Pasal 2 Kode Etik Jurnalistik menyebutkan: “Wartawan Indonesia menempuh cara-cara yang profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik”.
BACA JUGA  Kasus Binomo dan TPPU Tersangka Indra Kenz Dilimpahkan ke Kejagung 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *