KENDARINasionalPersatuan Wartawan IndonesiaPROV.SULAWESI TENGGARAREDAKSI

Merawat Keberagaman Untuk Sultra Maju, Gubernur Sultra Silaturahmi dengan Insan Pers

832
×

Merawat Keberagaman Untuk Sultra Maju, Gubernur Sultra Silaturahmi dengan Insan Pers

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

KENDARI, INDEKS.CO.ID — Silaturahmi dan dialog Gubernur Sultra bersama Insan Pers di Aula Merah Putih Rujab Gubernur. Dibuka oleh Sekda Provinsi Sultra, Asrun Lio, Minggu 3 September 2023.

Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) H.Ali Mazi, SH dihadapan puluhan wartawan menyampaikan ucapan Terima kasihnya kepada insan pers dimana selama pemerintahannya lima tahun ini terjalin kerjasama yang baik dengan insan pers.

“Ucapan terimakasih kepada semua yang hadir, Ketua PWI Sultra, Ketua AJI Sultra, Ketua IJTI Sultra, Forkopimda Sultra, ” Kata Alo Mazi mengawali pertemuan tersebut.

“Hari ini saya merasa berapa sangat luar biasa, Allah memberikan saya kekuatan dimana saya diberikan kekuatan dimana saya berada untuk membangun Sultra, meskipun belum bisa menyamai daerah lain, ” Ucap Ali Mazi

Saya juga berterima kasih atas kerjasama baik kepada semua rekan Insan Pers yang selama ini dengan ikhlas dan harmonisasi antara kita dan kita hanya diberikan amanah untuk memimpin dan diberikan waktu sejak 5 September 2018 dan Maret 2020 kita sudah diserang dengan penyakit Virus Covid-19 yang membuat kelimpungan negara termasuk Sultra sehingga dana-dana yang seharusnya untuk pembangunan harus di alihkan ke penanganan Covid-19 dan secara mendadak dan beberapa anggaran di pangkas diambil oleh pusat untuk penanganan kasus itu. Kita tak tahu kapan berakhir dan sebagai pemimpin yang mana Seorang Gubernur punya tanggung jawab dalam hal mensejahterakan masyarakat.

Ali Mazi dalam pertemuannya dengan puluhan Insan Pers di Sultra ini disambut hangat oleh Insan Pers dengan senda gurau Ali Mazi membuat insan Pers terbahak-bahak dengan ciri khasnya yang selalu mengatakan, “NGERI INI BARANG, ”

Ali Mazi berpesan kepada awak media, ketika dirinya berakhir masa jabatannya pada 6 September 2023 ini, sisa dua hari agar tetap terjalin silaturahmi, jangan terputus hubungan kita, ucapnya.

BACA JUGA  Apa yang Dimaksud dengan Penyakit Hepatitis dan Apa Saja Penyebabnya?

Ali Mazi juga mengajak rekan wartawan ketika ke Jakarta untuk menghubunginya terlebih lagi jika ada kebutuhan silahkan hubungi saya, terbuka kapan saja, ujar Gubernur Sultra dua periode ini.

Dalam pertemuan tersebut juga dilakukan penyerahan Sertifikat dan penanda tanyakan gedung baru RRI Kendari oleh Ali Mazi.

Sertifikat penghargaan diberikan kepada Ketua PWI Sultra, Sarjono yang biasa disapa Kopral Jono atas prestasi dan dedikasinya sebagai tokoh Pers di Sultra dan penghargaan kepada H.Zakaria Sidik (Alm) anggota Dewan Kehormatan PWI Sultra yang diterimakan oleh Isterinya.

Silaturahmi ini dihadiri Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Sultra dan puluhan awak media dari PWI, AJI dan IJTI. (NN)

Redaksi/Publisher ; Andi Jumawi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!