BULETIN TNIDAERAHMAKASSARREDAKSISULAWESI SELATAN

Jalin Sinergitas, Kasdam XIV/Hsn Hadir Ramaikan Fun Run Bersama Bankers Runners Sulsel

1835
×

Jalin Sinergitas, Kasdam XIV/Hsn Hadir Ramaikan Fun Run Bersama Bankers Runners Sulsel

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

Makassar, www.indeks.co.id _ Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Dany Budiyanto mewakili Pangdam XIV/Hasanuddin menghadiri kegiatan lari bersama Banker Runners Sulawesi Selatan yang digelar oleh Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Sulawesi Selatan, bertempat di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulsel, Kota Makassar. Minggu (29/01/2023).

Kegiatan yang digelar ini, guna mendukung program Gerakan Sulsel Anti Malas Gerak (Mager) dan juga merupakan bentuk kolaborasi BMPD Sulsel kepada masyarakat yang melibatkan jajaran stakeholder dari unsur Bank, Forkompimda, lembaga atau instansi nasional dan daerah, serta dari berbagai komunitas lari yang berada di daerah Sulsel.

BACA JUGA : FOKUSMAKER Kabupaten Bogor Gelar Kaderisasi dan Rakercab Tahun 2023

Dengan mengusung tema ‘Fun Run 5K – Run for Equality’ dalam kegiatan tersebut juga disisipkan pemberian edukasi Cinta, Bangga dan Paham Rupiah serta sosialisasi penggunaan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).

Kasdam mengungkapkan bahwa kegiatan ini memiliki manfaat yang banyak disamping untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, kegiatan ini juga merupakan sarana untuk meningkatkan kebersamaan dan kerjasama atau sinergitas dalam pelaksanaan tugas Kodam dengan instansi terkait.

“Kami sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan ‘Run for Equality’ yang diselengarakan oleh BMPD Sulsel, semoga dengan kegiatan ini dapat meningkatkan,  sinergitas, kekompakan sesama stakeholder guna meningkatkan kesejahteraan warga Sulsel,” Ungkapnya.(NN)

Redaksi/Publizher : Andi Jumawi

BACA JUGA  Ribuan Masyarakat dan Simpatisan Rasak - Afdal Akan Ramaikan Jalan dari Bandara Halu Oleo Menuju Kota Kendari

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!