Balikpapan, indeks.co.id, (24/02/2025) — Meskipun langit terasa mendung, Personil Satgas TMMD 123 Kodim 0905/Bpp tetap melaksanakan tugas pembersihan terhadap sarana tempat ibadah Gereja GPIB jemaat Lamaru di Jl. Traktor 6, Kelurahan Lamaru, RT 08, Kecamatan Balikpapan Timur.
Pada saat pelaksanaan Kegiatan TMMD 123, personil Satgas Kodim 0905/Bpp bersama dengan Warga Jemaat bekerja sama dalam membersihkan sekitar Bangunan Gereja dan termasuk halaman Gereja.
“Kebersihan adalah bagian dari pada Iman.”
Pembersihan tempat ibadah ini merupakan bagian dari sasaran fisik pelaksanaan TMMD 123 oleh Satgas Kodim 0905/Bpp. Kebersihan dipandang sebagai pangkal dari Iman, yang membawa semangat dan motivasi bagi Prajurit Satgas saat melaksanakan pembersihan Gereja.
Salah seorang Warga Jemaat GPIB Lamaru mengucapkan terima kasih kepada Bapak TNI yang telah bekerja bersama dengan Rakyat dalam upaya membangun, serta mengapresiasi kepedulian terhadap kebersihan, terutama di tempat ibadah yang akan memberikan keamanan dan kenyamanan bagi warga dalam beribadah. (AJM)
Redaksi/Publizher: Andi Jumawi
Foto Kegiatan Pembersihan Gereja GPIB TMMD Ke-123 KODIM 0905/BPP