BULETIN TNIDAERAHMAKASSARNasionalREDAKSISULAWESI SELATAN

Semarak HUT TNI ke-78 , Satuan TNI (AD, AL, AU) Di Wilayah Kodam XIV/Hsn Bersama Seluruh Stake Holder Melaksanakan Pesta Rakyat, Bazar, Bhakti Kesehatan dan Bhakti Sosial

610
×

Semarak HUT TNI ke-78 , Satuan TNI (AD, AL, AU) Di Wilayah Kodam XIV/Hsn Bersama Seluruh Stake Holder Melaksanakan Pesta Rakyat, Bazar, Bhakti Kesehatan dan Bhakti Sosial

Sebarkan artikel ini
Foto : Pangdam XIV/Hasanuddin Meyjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han).saat memberikan sambutan setelah pelaksanaan Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) 88 di lapangan M.Jusuf Makodam XIV/HN, Kota Makassar. (Ist).
Listen to this article

INDEKS.CO.ID – MAKASSAR – Sebagai rangkaian kegiatan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 TNI Tahun 2023 pada 5 Oktober mendatang, Kodam XIV/Hasanuddin bersama Divif-3/Kostrad, Koopsud II dan Lantamal VI, menggelar Senam Kesegaran Jasmani 88, Pesta Rakyat, Bazar, Bhakti Sosial dan Bhakti Kesehatan, bertempat di lapangan M.Jusuf, Makodam Kota Makassar. Minggu, 24 September 2023.

Foto : Pangdam XIV/Hasanuddin Meyjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Pangdam XIV/Hasanuddin Meyjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han)., bersama Pangdivif 3/Kostrad Mayjen TNI Choirul Anam, S.E., M.M., Pangkoopsud II Makassar Marsada TNI Andi Kustoro, S.E., dan Danlantamal VI Makassar Brigjen (Mar) Amir Kasman, S.E., M.M.

Melalui Video Conference (Vicon), kegiatan ini dilaksanakan secara serentak di seluruh jajaran TNI, dibuka oleh Panglima TNI Laksamana TNI H. Yudo Margono M.M., C.S.F.A., dari Monas Jakarta Pusat, dengan mengusung tema “TNI Patriot NKRI : Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju”.

Foto : Donor Darah sebanyak 2.100 orang Dalam Rangka HUT TNI Ke-78th 2023 di Makodam XIV/HN di mulai 24-27 September 2023.

Tak hanya di Makodam XIV/Hasanuddin, di seluruh jajaran Kodam diantaranya di wilayah Korem 141/TP, Korem 142/Tatag, Korem 143/HO dan 30 Kodim lainnya juga menggelar Bhakti Sosial Kesehatan yang dilaksanakan secara serentak dengan berbagai kegiatan, antara lain donor darah, sunatan massal, operasi katarak dan pengobatan umum gratis.

Di hadapan awak media, Perwira Tinggi Angkatan Darat lulusan terbaik Sekoad tahun 2002 ini, mengungkapkan bahwa sesuai dengan arahan pimpinan, mulai saat ini dan ke depannya TNI harus selalu bersama-sama dengan masyarakat. TNI harus mewujudkan jati dirinya baik sebagai Tentara Rakyat, Tentara Profesional, Tentara Pejuang dan Tentara Nasional, sehingga ke depannya semakin eksis”, Ungkapnya.

Dalam Rangka HUT TNI Ke-78th 2022 Kodam XIV/HN gelar Sunatan Massal sebanyak 150 orang.

“Harapan saya kepada seluruh komponen bangsa di HUT TNI ke-78 ini, mari bersama-sama kita tingkatkan sinergitas, komunikasi dan koordinasi dalam setiap kegiatan mengabdi pada negara dan bangsa yang kita cintai bersama dengan komitmen dan tanggung jawab bersama. Dengan penilaian sekarang masyarakat terhadap TNI sebesar 93% bisa bertambah menjadi 100%, tentunya dibutuhkan kerja keras kita semua”, Sambungnya.

BACA JUGA  AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo S.I.K Kapolresta Deli Serdang Gelar FGD Jelang Nataru Serta Pemilu 2024
Penuh Semangat Pangdam XIV/Hasanuddin Meyjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han). Memimpin Senam Kesegaran Jasmani 88 dalam rangka HUT TNI ke-78th 2023 di Lapangan M.Jusuf Makodam XIV/Hasanuddin.

Di sela-sela kegiatan, juga diadakan acara hiburan rakyat, guyub mesra sebagai gebyar semarak HUT TNI, pengundian doorprize dengan berbagai hadiah dan pembagian ratusan paket sembako yang diberikan kepada masyarakat tidak mampu.

Pangdam XIV/HN Pangdam XIV/Hasanuddin Meyjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han).saat memimpin Senam Kesegaran Jasmani 88 di lapangan M.Jusuf Makodam XIV/Hasanuddin.

Untuk diketahui target peserta donor darah di seluruh jajaran Kodam XIV/Hasanuddin yakni sejumlah 2.100 orang, sunatan massal sejumlah 150 orang, operasi katarak sejumlah 30 orang dan pengobatan umum gratis sejumlah 2.050 orang serta terdapat 23 Stand Bazar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dari Balakdam, Rindam, Satpur dan Satbanpur yang diselenggarakan mulai tanggal 24 hingga 27 September 2023.

Stand Bazaar dalam rangka HUT TNI Ke-78th di Makodam XIV/Hasanuddin.

Rangkaian kegiatan HUT TNI ke-78 di Makodam ini diikuti oleh jajaran TNI AD, TNI AU, TNI AL, Polda Sulsel, Forkopimda, Perbankan, BUMN dan Persit, PIA Ardhya Garini, Jalasenastri serta masyarakat di sekitar Kota Makassar.(NN/IE)

Redaksi/Publisher : Andi Jumawi

RANGKAIAN KEGIATAN ;

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!