INDEKS.CO.ID | KONSEL — Polsek Tinanggea Polres Konawe Selatan jajaran Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) melaksanakan Patroli dialogis di beberapa pangkalan Gas Elpiji di wilayah Kecamatan Tinanggea Kab. Konawe Selatan, Rabu (07/12/2022) siang.
Patroli tersebut dipimpin langsung Kapolsek Tinanggea Iptu Azis Do Ali. S.H., M.H di dampingi Kanit Samapta Aipda Arifin dan KA SPKT Aipda Misrodin dengan menemui para pemilik pengkalan Gas Elpiji yang berada di Kel. Tinanggea Kec. Tinanggea menyampaikan agar penjualan gas elpiji mengutamakan dulu masyarakat sekitar lingkungannya.
Kapolres Konawe Selatan AKBP. WISNU WIBOWO, S.H.,S.I.K.,M.Si melalui Kapolsek Tinanggea Iptu Azis Do Ali. S.H.,M.H mengatakan, Patroli ini bertujuan memonitoring dan memberikan edukasi kepada pemilik pangkalan gas Elpiji agar mengutamaakan masyarakat sekitarnya dalam penjualannya.
“Patroli ini dalam rangka memonitoring dan mencegah terjadinya penyalagunaan distribusi gas elpiji Jelang Natal dan Tahun baru (NATARU),”ujar Kapolsek Tinanggea.
Pada kegiatan ini belum ditemukan adanya kecurangan baik dari agen maupun pengecer. Meskipun demikian, Polsek Tinanggea terus berharap kedepan situasi ini bisa kondusif seperti yang terjadi saat ini.
Meski tidak menemukan kecurangan namun kelangkaan bahan bakar elpiji yang biasa saja terjadi apa lagi menjelang Natal dan Tahun Baru maka dapat menimbulkan dampak negatif yang luar biasa di masyarkat,ucapnya.
Maka dari itu,lanjutnya, pihak Kepolisian juga akan memantau terus pendistribusian Gas Elpiji di Wilkum Tinanggea dan apabila menemukan ada oknum yang melakukan kecurangan dengan melakukan penimbunan gas Elpiji maka kami akan tindak tegas sesuai hukum yang berlaku, tegas Kapolsek Tinanggea. (NN).
Redaksi/Publizher : Andi Jumawi