BULETIN TNIDAERAHPapua BaratSorong

Himbauan Babinsa Kodim 1802/Sorong kepada Masyarakat agar dapat menyikapi intruksi pemerintah Terkait Covid – 19

686
×

Himbauan Babinsa Kodim 1802/Sorong kepada Masyarakat agar dapat menyikapi intruksi pemerintah Terkait Covid – 19

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

Sorong, Papua Barat_www.indeks.co.id–Komunikasi sosial dengan cara meningkatkan kewaspadaan dalam penyebaran covid – 19 (virus corona), Babinsa Distrik Ayamaru Serda Eki Candra dan Serda Sulaiman mendampingi petugas Puskesmas Ayamaru dalam rangka penyemprotan Disinfektan, bertempat kampung Ayamaru kabupaten Maybrat.
Dalam pelaksanaan aparat teritorial Koramil 1802-10/Ayamaru jajaran Kodim 1802/Sorong bersinergi dengan puskesmas Ayamaru dalam upaya pencegahan dari penyebaran virus corona yang sudah menjadi pandemi global..
Dalam penyemprotan Disinfektan tersebut di mulai dari Kediaman Bupati, Polsek Ayamaru, Gereja Laharoi, Masjid Al-Ikhsan Ayamaru, pasar mama – mama Papua, Kantor Koramil, mess dan perumahan Dinas Koramil 10/Ayamaru.” Kata Babinsa Serda Eki Candra.
Lanjut Babinsa Serda Sulaiman juga menjelaskan “kami menghimbau kepada masyarakat agar menyikapi intruksi pemerintah terkait Covid -19 dalam hal seperti mengurangi aktifitas di luar, menghindari kerumunan. Kemudian agar selalu mencuci tangan dan lakukan hidup sehat dengan menjaga kebersihan lingkungan, olahraga dan berjemur, hal ini sebagai bentuk upaya pencegahan penularan (Covid -19)”Tuturnya”.
Menurut Bapak Rikardo salah satu masyarkat kampung ayamaru mengucapkan banyak terimakasih kepada Bapak Koramil 1802-10/Ayamaru dan puskesmas atas bantuannya dalam penyemprotan disinfektan,sehingga dengan upaya tersebut dapat mencegah dari penyebaran virus corona,”ungkapnya”.
Laporan : Timo/Leo
Editor/Publizher : Redaksi

BACA JUGA  Cegah Penyebaran Covid-19,Babinsa Kodim Sorong Bersama Warga Buat Portal Antar Kampung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!