BULETIN TNIMERAUKENasionalREDAKSI

IDUL ADHA, Prajurit Yonif Raider 755/Yalet Berbagi Daging Qurban

7368
×

IDUL ADHA, Prajurit Yonif Raider 755/Yalet Berbagi Daging Qurban

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

Merauke,Papua – INDEKS.CO.ID – Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah yang jatuh pada tanggal 20 Juli 2021 sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, Prajurit Yonif Raider 755/Yalet KOSTRAD menggelar kegiatan pembagian daging Qurban Door to door kepada masyarakat khususnya yang terdampak pandemi Covid-19, Selasa (20/7/21).

Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, penyembelihan ternak qurban dilapangan Masjid An-Nur Yonif Raider 755/Yalet, KOSTRAD jalan Semangga, Kecamatan Semangga, Kabupaten Merauke, Papua.

Hewan Qurban berasal dari keluarga besar Yonif Raider 755/Yalet KOSTRAD ini kemudian disembeli dan dibagikan secara Door to door kepada masyarakat yang saat ini sangat membutuhkan khususnya yang terdampak pandemi, juga disebarkan ke beberapa pesantren serta panti asuhan.

Danyonif Raider 755/Yalet Letkol Inf Afrianto Dolly, S.M.M.Si menerangkan dalam rilisnya, “Daging Qurban tersebut, persembahan dari Personel Yonif Raider 755/Yalet, semoga Qurban tahun ini membawa kebahagiaan dan kesejahteraan bagi Prajurit dan masyarakat sekitar, serta dapat sedikit membantu mereka yang membutuhkan disaat pandemi ini”, terang Danyonif.

“Dalam kegiatan kali ini kami pastikan protokol kesehatan dilaksanakan dengan benar agar kesehatan dan keselamatan masyarakat dan anggota terjaga” tutup Danyonif.
(Red*Andi Jumawi)

BACA JUGA  MUI Sulsel Apresiasi Program Sosial Pangdam XIV Hasanuddin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!