BULETIN TNINasionalPapua BaratSorong

Babinsa Ayamaru Kodim 1802/Sorong Komunikasi Sosial Kepada Warga Binaan untuk tetap menjaga Kebersihan

1150
×

Babinsa Ayamaru Kodim 1802/Sorong Komunikasi Sosial Kepada Warga Binaan untuk tetap menjaga Kebersihan

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

Sorong, Papua Barat_www.indeks.co.id–Bertempat di Kampung Sirate Distrik Aitinyo Tengah Kabupaten Maybrat, Babinsa Koramil 1802-10/Ayamaru Kodim 1802/Sorong Serda Supardi, melaksanakan anjangsana dengan melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan dalam rangka memberikan seruan dan himbauan terkait merebaknya Virus Corona (Covid-19) yang melanda diberbagai daerah di Indonesia bahkan dunia, Rabu (25/3/2020).
Dalam kesempatan itu juga, Serda Supardi menyampaikan gerakan cuci tangan serta pemakaian hand sanitizer, agar kebersihan terjaga dan terhindar dari segala macam penyakit. Sosialisasi antisipasi penyebaran virus Corona tidak hanya dilakukan di kampung Sirate distrik Aitinyo Tengah, namun juga diseluruh pelosok daerah yang berada di wilayah jajaran Kodim 1802/Sorong dengan melibatkan seluruh Babinsa dari seluruh Koramil jajaran.
“Ini sebagai langkah-langkah maupun upaya pihak TNI khususnya Babinsa dengan mensosialisasikan pencegahan virus Corona (covid19) ke seluruh warga binaan diwilayah jajaran Kodim 1802/Sorong,” kata Babinsa.
“Sosialisasi ini dimaksudkan untuk memberikan contoh kepada masyarakat untuk berperilaku hidup sehat. Karena Virus Corona (Covid.19) ini bisa dapat dicegah melalui penerapan pola hidup yang bersih dan sehat,”terangnya”.
(Timo).

BACA JUGA  Kapolsek Sinjai Barat Dampingi Petugas Contract Tracing Kepada Warga Yang Sempat Kontak Erat Pasien Positif Covid-19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!