Kalimantan BaratKubu RayaNasionalREDAKSI

Persiapan Bimtek, DPD KAMIJO Kuburaya Adakan Pertemuan dengan Anggota UMKM

567
×

Persiapan Bimtek, DPD KAMIJO Kuburaya Adakan Pertemuan dengan Anggota UMKM

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

Kuburaya,Kalbar_www.indeks.co.id–Dewan Pimpinan Daerah (DPW) Kader Militan Jokowi (KAMIJO) Kalimantan Barat (Kalbar) dipimpin oleh Jono Darsono,H.ST menggelar Rapat Internal dan Pengukuhan pengurus KAMIJO Kabupaten Kuburaya di Sekretariat DPD Kamijo Kuburaya,Kecamatan Sungai Kakap Kuburaya, Sabtu (14/3/2020).

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah KAMIJO Kalbar, Jono Darsono kepada indeks.co.id mengatakan, kegiatan yang digelar pada hari ini adalah sebagai bukti kesiapan Kamijo Kalbar dalam mengikuti Bimbingan Tehnik (BIMTEK) para Kader dan pelaku Usaha Rumahan UMKM binaan Kamijo Kalbar.

“Hari ini,bersama para pengurus DPD,DPW Kamijo Kalimantan Barat khsususnya di DPD Kuburaya, kita gelar rapat Internal dan dihadiri oleh para pelaku usaha UMKM binaan Kamijo Kuburaya,Kalbar,”kata Jono Darsono.

Kegiatan ini menurut Jono Darsono diisi dengan kegiatan Pemaparan oleh Ketua DPW KAMIJO Kalbar, Sekretaris DPW Kamijo Kalbar, Kepala Bidang Pendidikan Kamijo DPW Kalbar, serta dihadiri oleh para pengurus DPD Kamijo Kuburaya dan DPW Kalbar,jelasnya.

Ia berharap agar para pengurus DPD Kamijo Kuburaya yang baru saja dikukuhkan agar bersinergi dengan DPW KAMIJO Kalbar, DPP KAMIJO, serta dengan program-program dan Visi Misi Kamijo serta mendukung Program dan Visi Misi pemerintahan Presiden Joko Widodo untuk membangun SDM#Unggul menuju Indonesia Maju, Indonesia hebat sesuai instruksi motto kerja Bapak Presiden serta Menteri-menteri kabinet kerja jilid II,harapnya.

“Menurut Jono Darsono,H.ST,”sebagai ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Kader Militan Jokowi,(KAMIJO) Kalbar,serta sebagai aktivis muda pemerhati masyarakat perdalaman pengamat pembangunan khusus Kalbar,dirinya bersama DPP pusat diseluruh Indonesia akan mendorong pertumbuhan ekonomi dan kemajuan daerah menggiring semua program pemerintah pusat kedaerah agar tepat sasaran dan tidak disalahgunakan oleh oknum-oknum tak bertanggung jawab,karena ini uang negara harus di peruntukan buat rakyat,tegasnya.

BACA JUGA  Permudah Pembiayaan Perumahan Kementerian PUPR Dukung Pemulihan Ekonomi di Sektor Properti

Untuk diketahui, dalam kegiatan pengukuhan pengurus DPD kabupaten Kuburaya dihadiri juga para pelaku usaha rumahan perorangan (UMKM) Binaan Kader Militan Jokowi (KAMIJO) Kalbar.”Kegiatan ini dirangkaikan dengan kegiatan pemaparan,pelatihan persiapan Bimbingan Tehnik (Bimtek) yang akan dilaksanakan bulan April mendatang di Solo Jawa Tengah,yang mana Insya Allah akan dibuka oleh Bapak Presiden,Menteri Koperasi dan UKM,ucap aktivis dan Ketua DPW Kamijo Kalbar Jono Darsono.

Terkahir ia sampaikan bahwa ketika para pelaku UMKM binaan Kamijo Kalbar dapat bantuan pemerintah pusat,dan hasil kerajinan produksi karya mereka bisa dipasarkan ke semua daerah maupun setara Nasional,harapnya.
Editor/Publizher : Andi Jumawi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!