BULETIN TNIKabupaten PuncakNasionalPapua Tengah

Lakukan Komsos Damai, Satgas TNI sambangi warga sekitar

65
×

Lakukan Komsos Damai, Satgas TNI sambangi warga sekitar

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

PAPUA TENGAH, indeks.co.id — Dansatgas Yonif 700/Wyc, Letnan Kolonel Inf Heraldo Tabasonda, melaksanakan silaturahmi dan Komunikasi Sosial (Komsos) ke para tokoh masyarakat dan warga disekitaran Titik Kuat Pos Kotis Ilaga di Kampung Kimak Distrik Ilaga, Papua Tengah, Minggu (16/03/2025).

Dansatgas menyampaikan melalui silahturahmi ini, kita tingkatkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan.

“Kita harus selalu menjalin silaturahmi dengan warga di wilayah Kabupaten Puncak, khususnya di Kampung Kimak Distrik Ilaga dan senantiasa meningkatkan rasa kekeluargaan antar sesama”. ungkap Dansatgas Letkol Inf Heraldo Tabasonda.

Pastikan wilayah disekitaran Pos tetap aman dan kondusif agar masyarakat dapat beraktifitas dengan baik Dansatgas 700 memerintahkan jajaran Satgas 700 untuk melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) Damai dengan menyambangi warga yang ada di sekitaran Pos.

Menurut Dansatgas, wadah Komsos Damai ini tidak hanya menciptakan wilayah disekitar Pos agar tetap aman, namun juga bertujuan untuk menunjukkan eksistensi Satgas 700 di Kabupaten Puncak bahwasannya keberadaan Satgas 700 bisa menjadi solusi dalam mengatasi kesulitan warga masyarakat pada umumnya.

Dansatgas juga mengajak kepada semua masyarakat untuk ikut terlibat dalam menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungannya sehingga suasana kondusif dapat terjaga.

“Kami juga mengajak masyarakat untuk sama-sama menjaga keamanan minimal di lingkungan kita, terutama para tokoh adat, tokoh pemuda dan tokoh agama yang harus mampu menjaga situasi kondusif di Kampung masing-masing”tutup Dansatgas.(AJM)

Redaksi/Publisher ; Andi Jumawi

BACA JUGA  Unit Jatanras Polres Simalungun Berhasil Mengungkap Kasus Pencurian dengan Kekerasan, 4 Pelaku Ditangkap

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!