JAWA TIMURKab.NganjukPolitik

Ketua DPC Gadapaksi Ngajuk Maju Sebagai Calon Bupati

122
×

Ketua DPC Gadapaksi Ngajuk Maju Sebagai Calon Bupati

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

INDEKS.CO.ID, NGANJUK — Ketua Umum Gadapaksi Indonesia Soni Sumarsono kembali melakukan kegiatan anjangsana di sejumlah kantor sekretariat Gadapaksi di Nusantara dan kali ini, anjangsana dilakukan di sekretariat DPC Gadapaksi Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Senin 1 Juli 2024.

“Hari ini, selaku Ketua Umum Gadapaksi Indonesia, saya bersama sejumlah rekan pengurus lainnya bertandan kekediaman Bang Marpaung Ketua DPC Gadapaksi Indonesia Kabupaten Nganjuk, ” Kata Soni Sumarsono.

Sebagaimana kita kerahui bersama, Bang Marpaung saat ini juga merupakan salah satu Calon Bupati Nganjuk periode 2024 – 2029 yang kini telah siap bertarung dan memenangkan  Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang, ucap Bang Soni sapaan akrab Ketua Umum Gadapaksi Indonesia.

Lanjut Soni, pertemuan dengan Ketua DPC Gadapaksi Nganjuk dan pengurus di daerah ini dilakukan untuk menyampaikan kesiapan Gadapaksi Indonesia dalam mendukung serta mengetahui kesiapan dari Bang Marpaung dalam melangkahkan kaki dan memastikan dirinya maju dalam Pilkada Nganjuk tahun 2024 ini, ujarnya.

Dengan demikian, lanjut Soni, kita seluruh struktur organisasi yang terhubung dengan Gadapaksi Indonesia wajib mendukung dan mensupport penuh baik moral maupun materil, waktu dan tenaga serta pikiran kita sebagai bukti tanggung jawab dan loyalitas kebersamaan kita sebagai bagian dari sebuah organisasi besar seperti Gadapaksi Indonesia yang memiliki wakil-wakil di seluruh Indonesia baik DPD dan DPC Gadapaksi Indonesia, ungkap Soni.

“Untuk diketahui, Gadapaksi Indonesia memiliki tugas dan tanggung jawab menyiapkan putra-putri terbaik bangsa Indonesia untuk turut serta dalam membangun bangsa Indonesia, ” Tutup Soni Sumarsono. (NN/IE)

Redaksi/Publisher ; Andi Jumawi

BACA JUGA  Kecelakaan Kerja di PT BNN Konut, Seorang Sopir Dump Truk Meninggal Dunia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA