DAERAHKonawe SelatanPOLDA SULTRAPolres Konsel

Polsek Kolono Berbagi Takjil Berkah Ramadhan

787
×

Polsek Kolono Berbagi Takjil Berkah Ramadhan

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

KONSEL, indeks.co.id —- Bulan Ramadhan selalu menjadi momen yang spesial bagi umat muslim di seluruh dunia. Bulan yang penuh dengan berkah dan kesempatan untuk meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT. Polsek Kolono Polres Konawe Selatan turut merayakan momen tersebut dengan menggelar acara pembagian takjil berkah Ramadhan kepada masyarakat, Senin 18 Maret 2024.

Pembagian takjil yang digelar pada hari Senin, 18 Maret 2024 di pimpin langsung oleh Kapolsek Kolono Ipda. H. Agusman. S.H beserta seluruh anggota Polsek Kolono dan didukung oleh Bhayangkari ranting Kolono. Sebanyak 100 kotak paket takjil dibagikan kepada masyarakat yang melintasi jalan poros Kolono-Lainea tepatnya di Kecamatan Kolono.

Menurut Kapolsek Kolono, kegiatan pembagian takjil kali ini merupakan bentuk rasa syukur para anggota Polsek Kolono atas datangnya bulan suci Ramadhan dan upaya untuk mendekatkan diri kepada masyarakat. Acara pembagian takjil sebagai kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya ini, bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi antara Polri dan masyarakat, khususnya saat bulan suci Ramadhan 1445 H/2024 M.

“Semoga pembagian takjil yang kami lakukan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat terutama umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa. Kami merasa senang dapat memberikan sedikit kebahagiaan dan memberikan kontribusi baik dalam lingkup yang lebih luas,” ujar Kapolsek H. Agusman. S.H.

Selain merayakan momen Ramadhan, acara pembagian takjil ini juga menjadi sarana untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri. Kehadiran Polsek Kolono dalam berbagai kegiatan sosial diharapkan dapat membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat sekitar.

Semoga momen Ramadhan ini menjadi momen yang membahagiakan bagi kita semua dan kiranya nilai kebaikan yang dijalankan dapat terus memberikan manfaat bagi kita dan lingkungan sekitar. Selamat beribadah dan semoga kita semua senantiasa mendapat keberkahan di segala waktu dan kesempatan.(NN/IE)

BACA JUGA  Propam Polres Pinrang  rutin Laksanakan Gaktibplin dan Tes Urine

Redaksi/Publizher : Andi Jumawi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!