JAWA TENGAHNasionalPEMERINTAHANREDAKSISURAKARTA

Hadiri Peletakan Batu Pertama Perluasan Ponpes Darul Karomah, Gibran: ‘Semoga Dapat Hidupkan Nilai Keagamaan’

25844
×

Hadiri Peletakan Batu Pertama Perluasan Ponpes Darul Karomah, Gibran: ‘Semoga Dapat Hidupkan Nilai Keagamaan’

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

Surakarta–www.indeks.co.id
Kamis 11 Maret 2021

Walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka (33) menghadiri peletakan baru pertama pembangunan perluasan Pondok Pesantren Darul Karomah yang beralamat di Mertokusuman RT 02,  RW 07, Gandekan, Jebres, Kamis (11/3/2021) pagi.

Gibran turut mengucapkan selamat atas pembangunan perluasan Pondok Pesantren Darul Karomah. Ia pun berharap dengan pembangunan pondok pesantren ini dapat menghidupkan pendidikan agama bagi generasi muda serta secara paralel dapat meningkatkan  perekonomian warga Gandekan.

“Selamat atas pembangunan perluasan pondok pesantren ini. Kita tentu berharap dengan adanya lembaga pendidikan ini, dapat lebih menghidupkan serta menambah wawasan pengetahuan agama bagi generasi muda. Semoga dengan adanya perluasan ponpes yang mana kita ketahui berasal dari tanah wakaf salah satu warga ini, dapat mendatangkan manfaat bagi sesama. Kelak bisa mengangkat perekonomian di sekitar ponpes,” tutur Walikota lulusan Management Development Institute of Singapore itu.

Lebih lanjut, Gibran juga mengajak warga Solo untuk membangun dan menjadikan kota yang aman, nyaman, kondusif dengan kegiatan-kegiatan positif.

Ajakan mempertahankan budaya kehidupan berbangsa dan nilai-nilai kearifan yang terkandung dalam kehidupan masyarakat Indonesia untuk menghadapi arus globalisasi turut disampaikan Gibran pada kesempatan itu.

Setelah acara peresmian berlangsung, Gibran pun menyapa warga Gandekan didampingi oleh jajaran Pemerintah Kota Surakarta. Seperti biasa, kehadiran walikota yang juga Ketua Majelis Pertimbangan Karang Taruna Nasional itu disambut hangat oleh masyarakat setempat. Kebiasaan blusukan dan bertegur sapa dengan masyarakat sebelum ia terpilih menjadi AD 1 pun tetap ia lakukan. Para santri tampak antusias saat menerima buku tulis dari Gibran, “Buat belajar, ya, Dek. Yang rajin,” pesannya. (LM)
Redaksi/Publisher : Andi Jumawi

BACA JUGA  Presiden Jokowi Dorong Peningkatan Realisasi Investasi untuk Gerakkan Perekonomian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!