Kendari–www.indeks.co.id
Kamis 10,Desember 2020
Berdasarkan hasil quick count atau hitung cepat Parameter Politik Indonesia (PPI) pasangan calon (Paslon) bupati dan wakil Bupati Konawe Selatan (Konsel) Surunuddin Dangga – Rasyid (Suara) ungguli kedua rivalnya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Konawe Selatan (Konsel) Sulawesi Tenggara (Sultra),Rabu kemarin (09/12/2020).
Sebelumnya, Direktur Eksekutif PPI, Ras MD menyampaikan, Paslon petahana Surunuddin Dangga – Rasyid menang dengan perolehan suara 45,09 persen. Sedangkan paslon penantang nomor urut 3 Muhammad Endang-Wahyu hanya kalah tipis dengan mengantongi 42,84 persen. Paslon nomor urut 1 Rusmin Abdul Gani (RAG) dan Senawan Silondae (SS) dengan 12,07 persen.
Riset yang dilakukan dengan menggunakan metode penarikan sampel acak atau multistage random sampling. Dengan sampel 210 TPS dari 632 TPS di seluruh kecamatan. “Ini sudah over sampling sudah memenuhi kaidah penarikan sampel. Kami melakukan pengamatan, pencatatan dan analisa sehingga diperoleh dari hasil perhitungan suara,” paparnya.
Dengan demikian, calon wakil Bupati, Rasyid mengintrusikan kepada seluruh tim dan relawan untuk mengawal semua bukti pleno C1 tingkat desa, kecamatan hingga tingkat Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Konsel. “Kita sudah unggul versi PPI, namun kita semua jangan lengah, kita harus menjaga semua C1,” tegasnya dihadapan tim dan relawan saat berada di posko utama, Konsel. Kamis, (10/12).
Sementara itu, ditempat yang sama calon Bupati Konsel, Surunuddin Dangga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh tim serta seluruh keluarga yang sudah bekerja keras dalam pesta demokrasi ini untuk memenangkan Suara. “Terimakasih atas peran dan kerja keras kawan-kawan partai pengusung, tim relawan serta keluarga,” bebernya.
Paslon Suara tambahnya telah ditetapkan sebagai pemenang berdasarkan hitung cepat PPI. Untuk itu, kepada semua tim dan relawan untuk tidak melakukan euforia. “Kita harus menjaga konduktivitas agar tidak terjadi perpecahan,” tutupnya.(KADIR)