Puncak, Papua Tengah, indeks.co.id – Satgas Yonif 700 Wira Yudha Cakti melalui Pos Dambed kembali menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat dengan menggelar pengobatan gratis bagi seorang anak di Kampung Dambed, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua, pada Senin (1/4/2025).
Komandan Pos (Danpos) Dambed, Letda Inf Herman Mapparatte, segera bertindak setelah menerima laporan mengenai kondisi kesehatan anak tersebut. Ia pun menugaskan Pratu Yosua Arlan, tenaga kesehatan Pos Dambed, untuk memberikan penanganan medis. Dengan penuh perhatian, Pratu Yosua Arlan memberikan obat serta memastikan anak bernama Mito mendapatkan perawatan yang layak.
“Kami selalu siap membantu masyarakat, khususnya anak-anak yang membutuhkan pertolongan medis. Kami berharap kegiatan ini dapat meringankan beban mereka dan meningkatkan kesehatan masyarakat di wilayah ini,” ujar Letda Inf Herman Mapparatte.
Kasus penyakit kulit seperti yang dialami Mito memang kerap ditemukan pada anak-anak di Papua, terutama akibat faktor lingkungan dan keterbatasan akses terhadap layanan kesehatan. Oleh karena itu, pengobatan gratis yang dilakukan oleh Pos Dambed menjadi langkah konkret dalam membantu masyarakat setempat.
Aksi kemanusiaan ini mendapat apresiasi dari warga Kampung Dambed. Mereka merasa terbantu dengan kehadiran Satgas TNI yang tidak hanya menjaga keamanan tetapi juga peduli terhadap kesehatan masyarakat. Warga berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan guna meningkatkan kualitas kesehatan di Papua.
Dengan adanya perhatian dari Satgas TNI, diharapkan anak-anak Papua bisa mendapatkan akses kesehatan yang lebih baik serta terhindar dari berbagai penyakit kulit yang umum terjadi di wilayah tersebut.
TIM/AJM
Redaksi/Publizher: Andi Jumawi