DAERAHKab.BombanaPOLDA SULTRAPolres Bombana

Polsek Lantari Jaya Gelar Pasar Murah, Ringankan Beban Warga di Bulan Ramadhan

151
×

Polsek Lantari Jaya Gelar Pasar Murah, Ringankan Beban Warga di Bulan Ramadhan

Sebarkan artikel ini
Listen to this article

BOMBANA, indeks.co.id – Dalam upaya membantu masyarakat menghadapi kenaikan harga bahan pokok di bulan suci Ramadhan 1446 H, Polsek Lantari Jaya bersama Polres Bombana menggelar Pasar Murah pada Kamis, 6 Maret 2025.

Kegiatan pasar murah ini dihadiri oleh Kapolda Sulawesi Tenggara, Irjen Pol Dwi Irianto, S.I.K., M.Si., Wakapolda Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana, S.H., M.H., jajaran pejabat utama Polda Sultra dan Kapolres Bombana, AKBP Wisnu Hadi, S.I.K., M.I.K. serta Kapolsek Lantari Jaya IPDA Prasetyo Nento, S.H., CPM.

Pasar Murah ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat dengan menyediakan kebutuhan pokok dengan harga lebih terjangkau. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian sosial Polri dalam membantu perekonomian warga serta menjaga stabilitas harga guna mengurangi inflasi lokal.

Dalam aspek keamanan, Pasar Murah ini juga diharapkan dapat menekan angka kriminalitas menjelang Hari Raya Idul Fitri, di mana potensi tindak kejahatan akibat kesulitan ekonomi cenderung meningkat. “Dengan kondisi ekonomi yang lebih stabil, masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan lebih aman dan nyaman,” ungkap IPDA Prasetyo Nento.

Pasar Murah ini turut didukung oleh PT. Jhonlin Batu Mandiri yang memberikan subsidi harga gula pasir menjadi Rp. 14.200,- per kilogram. Dengan adanya kegiatan ini, Polsek Lantari Jaya berharap dapat terus menjalin kedekatan dengan masyarakat serta menciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukumnya.(AJM)

Redaksi/Publizher ; Andi Jumawi

BACA JUGA  Polda Sultra Siap Amankan Pilkada 2024, Fokus Jaga Kamtibmas dan Netralitas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DILARANG MENCOPY/PLAGIAT DAPAT DI PIDANA

error: Content is protected !!