SARMI,PAPUA_INDEKS–Satuan Tugas Batalyon Infanteri (Satgas Yonif) 754/ENK/20/3 Kostrad melaksanakan kegiatan pengamanan dalam rangka mendukung program pemerintah dalam melaksanakan Ujian Nasional (UN) siswa siswi di kabupaten Sarmi Papua (Selasa 18/03/2020).
UN yang di laksanakan oleh siswa dan siswi (sekolah menengah kejuruan negeri) SMKN 5 Sarmi yang di laksanakan selama 4 hari.
Letkol Inf Dodi Nur Hidayat mengatakan ” kami (satgas) dengan senang hati akan membantu dan mendukung apa saja yang menjadi program baik dari pemerintah pusat dan daerah untuk kemajuan masyarakat Papua “.
” Kami akan berusaha menyukseskan dan mengamankan jalannya UN di kabupaten Sarmi sehingga anak – anak SMK bisa melaksanakan kegiatan tersebut dengan nyaman dan aman. ” Ujar Dansatgas di timika.
Kehadiran satgas dalam membantu Pengamanan kegiatan UN ini mendapat sambutan yang positif dari guru – guru sehingga dapat mendukung pelaksanaan kegiatan UN dengan lancar dan aman.
Pada saat pelaksanaan ujian suasana di tiap – tiap ruangan begitu hening dan para siswa dan siswi terlihat fokus mengerjakan soal – soal ujian tersebut.
Lukas (41) salah seorang guru pengawas mengatakan ” kami lebih merasa nyaman berkat kehadiran bapak – bapak TNI yang ikut dalam membantu pengamanan UN kali ini sehingga kami tidak takut apa bila ada gangguan dari orang – orang yang tidak ingin ujian ini berjalan dengan lancar “.
Redaksi